Jumat, 26 Desember 2014

PENGANTAR KECERDASAN BUATAN (ARTIFICIAL INTELLIGENCE)


Definisi Kecerdasan Buatan
H. A. Simon [1987] :
Kecerdasan buatan (artificial intelligence) merupakan kawasan penelitian, aplikasi dan instruksi yang terkait dengan pemrograman komputer untuk melakukan sesuatu hal yang -dalam pandangan manusia adalah- cerdas
Rich and Knight [1991]:
Kecerdasan Buatan (AI) merupakan sebuah studi tentang bagaimana membuat komputer melakukan hal-hal yang pada saat ini dapat dilakukan lebih baik oleh manusia.
Encyclopedia Britannica:
Kecerdasan Buatan (AI) merupakan cabang dari ilmu komputer yang dalam merepresentasi pengetahuan lebih banyak menggunakan bentuk simbol-simbol daripada bilangan, dan memproses informasi berdasarkan metode heuristic atau dengan berdasarkan sejumlah aturan

Tujuan dari kecerdasan buatan menurut Winston dan Prendergast [1984]:
1. Membuat mesin menjadi lebih pintar (tujuan utama)
2. Memahami apa itu kecerdasan (tujuan ilmiah)
3. Membuat mesin lebih bermanfaat (tujuan entrepreneurial)
Contoh aplikasi Sistem Pakar Dalam Bidang Psikologis
·         Expert tasks (financial analysis, medical diagnostics, engineering, scientific analysis, dll)
·         Diagnosis: proses mendiagnosis sesuatu (pendeteksian penyakit untuk makhluk hidup) berdasarkan data. Contoh : MYCIN (Digunakan untuk mendiagnosa penyakit).
·         Tablet atau PC tablet adalah komputer mini yang portable, didesain demi kepraktisan penggunaannya. Fitur pada tablet PC tidak jauh berbeda dengan PC biasa. Bisanya PC tablet memiliki layar sentuh agar penggunaanya lebih praktis. Selain itu kelebihan lain dalam kehidupan sehari-hari, dengan seseorang memilikinya dapat menambah kepercayaan diri karena dapat dibilang tablet digunakan oleh masyarakat menengah ke atas dan fitur-fitur yang terdapat didalamnya dapat memanjakan kita. Kekurangannya bisa berdampak pada buruknya perilaku sosial kita akibat terlalu fokus pada tablet tersebut.



Daftar Pustaka :
Kusumadewi, S. 2003. Artificial Intelligence (Teknik dan Aplikasinya). Graha Ilmu: Yogyakarta
Simon, H.A. (1987). Artificial intelligence. In R.J. Corsini (Ed.), Concise encyclopedia of psychology . Second edition. New York, NY: Wiley.
Rich, E. dan K. Knight. (1991). Artificial Intelligence. McGraw-Hill, Inc., New York.